Xiaomi MIJIA Front-loading Washing Machine 10kg mengandalkan teknologi motor Direct Drive. Dibandingkan motor Belt drive tradisional, teknologi motor Direct Drive diklaim lebih efisien, presisi dan lebih tangguh. Kinerjanya juga senyap.
Hanya sekitar 50 db saja.Sementara, fitur sterilisasinya mengandalkan temperatur tinggi hingga sekitar 95 derajat celcius. Jadi, efektif untuk membunuh bakteri dan tungau hingga 99,99%. Di bagian pintunya Xiaomi juga menambahkan lapisan antimikroba.
Xiaomi MIJIA Front-loading Washing Machine 10kg dilengkapi chip dan algoritma khusus dengan 23 mode pencucian. 16 mode pencucian bisa langsung dipilih di mesin cuci ini. Sementara, 7 mode yang lain bisa diakses lewat aplikasi Mijia di smartphone.
Lewat aplikasinya tersebut pengguna dimungkinkan untuk mengatur beragam paramater pencucian. Termasuk, memilih jenis kain yang akan dicuci. Mesin cuci ini juga diklaim sangat aman untuk kain wol. Fitur pintar lain, Xiaomi MIJIA Front-loading Washing Machine 10kg bisa terhubung ke perangkat pintar lain di ekosistem Xiaomi.
Sumber:(https://www.yangcanggih.com/2022/03/23/xiaomi-mijia-front-loading-washing-machine-10kg/)
Comments
Post a Comment